Friday, June 29, 2018

Candi Karangnongko

Candi Karangnongko dikenal pula dengan nama Sumur Bandung. Candi ini terletak di area persawahan Desa/ Kecamatan Karangnongko, Klaten, Jawa Tengah. Lokasinya berjarak 1 km di selatan Candi Merak.

Candi Karangnongko ditemukan kembali pada tahun 1975 dalam kondisi runtuh dan terpendam. Bagian yang tampak sekarang adalah kaki candi berdenah 9 x 9 m dengan ketinggian 0.5 m. Banyak bagian candi lainnya yang masih terpendam, ada pula bagian-bagian lepas yang dikelompokkan di sudut-sudut halaman candi. Tidak jauh di belakang candi juga terdapat struktur bangunan pada sebuah kolam (Sumur Bandung). Diduga kolam tersebut merupakan patirtan kuno yang berkaitan dengan Candi Karangnongko.

Candi Karangnongko menghadap ke arah barat
Struktur bangunan Candi Karangnongko tidak semuanya tersusun dari batu andesit. Ditemukan pula struktur bangunan yang tersusun dari batu bata.


Bentuk dan ornamen hias yang tersisa dari Candi Karangnongko tidak jauh berbeda dengan Candi Merak. Tampak bahwa pipi tangga Candi Karangnongko juga menunjukkan motif kalamakara. Motif ini umum ditemukan pada peninggalan-peninggalan sejarah dari masa Mataram Kuno periode Jawa Tengah.










No comments:

Post a Comment